Gelaran Kegiatan Idul Adha Di 3 Dusun Yang Ada Di Wilayah Desa Dadapan

  • Whatsapp

Banyuwangi, Dadapan – Bertepatan dengan hari raya Idul Adha 1445 Hijriah yang jatuh pada hari Senin, 17 Juni 2024, warga masyarakat dari 3 dusun yang ada di Desa Dadapan, yaitu Dusun Krajan, Dusun Dadapan Utara, serta Dusun Secawan telah menggelar penyembelihan hewan kurban di lingkungan masjid masing-masing yang ada disekitarnya.

Penyembelihan hewan kurban yang dilakukan setelah sholat Idul Adha tersebut merupakan bentuk ibadah dari seluruh umat Islam yang ada di tiga dusun Desa Dadapan kepada Allah SWT. Hal itu sesuai dengan QS. Al-Kautsar ayat 2 :“Maka sholat lah engkau karena Tuhanmu dan ber-Qurbanlah.”

Nantinya setelah semua hewan kurban yang ada di tiga dusun Desa Dadapan telah selesai disembelih, dipotong dan ditimbang maka selanjutnya semua daging kurban tersebut akan dibagikan kepada para warga, utamanya warga tidak mampu yang ada dilingkungan dusun masing-masing.

Semoga segala hal yang dilakukan oleh para warga dari tiga dusun yang ada di Desa Dadapan selama Idul Adha tersebut bisa membawa manfaat dan mendatangkan banyak barokah dari Allah SWT.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *