Banyuwangi, Dadapan – Warga Desa Dadapan di Dusun Dadapan Utara mempunyai rutinitas yang menarik di waktu Kamis malam atau Malam Jum’at tiba. Rutinitas tersebut berupa kegiatan tahlil yang dilakukan salah satu di rumah warga pada hari Kamis, 18 Januari 2024.
Rutinitas tahlil tersebut merupakan aktivitas yang selalu dilaksanakan seminggu sekali di Dusun Dadapan Utara, dengan para warga di wilayah tersebut selalu datang dan mengunjungi salah satu rumah warga secara bergantian pada setiap malam Jum’at untuk melakukan pembacaan tahlil dan sholawat bersama.
Rutinitas ini juga merupakan aktivitas yang sudah dilaksanakan oleh para warga sejak masa kakek buyut mereka. Tujuan dari dilaksanakannya rutinitas tahlil tersebut pastinya untuk mendapatkan ridho dari Allah SWT, utamanya rumah warga yang dijadikan tempat tahlilan tersebut bisa menjadi rumah yang membawa kebaikan dan barokah buat pemiliknya.
Diharapkan dengan selalu dilaksanakannya kegiatan atau rutinitas Tahlil di Dusun Dadapan Utara, semoga bisa membuat warga di wilayah tersebut selalu dalam perlindungan Allah SWT, serta mendapatkan banyak barokah dan terhindar dari segala malapetaka atau bahaya.